SHARING SESSION SEPUTAR PARIWISATA KOTA TASIKMALAYA

2023-03-19 10:38:46

Tasikmalaya-Sabtu, 18 Maret 2023. Bertempat di Gedung Creative Center Kota Tasikmalaya, Penjabat Wali Kota Tasikmalaya, Dr. Cheka Virgowansyah, SSTP., M.E. melakukan Sharing Session bersama Direktur Pemasaran Pariwisata Nusantara Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia. Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinas Porabudpar Kota Tasikmalaya, Ketua Dekranasda Kota Tasikmalaya, Kepala BPKAD Kota Tasikmalaya, Kepala Dinas KUMKM Perindag Kota Tasikmalaya, Hj. Rukmini Yusuf Affandi, Para Pelaku Sektor Industri Kreatif dan Pariwisata Kota Tasikmalaya, serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Pj. Wali Kota Tasikmalaya menyampaikan bahwa di Kota Tasikmalaya terdapat setidaknya 6.903 industri kreatif yang terdiri dari 17 sub sektor yakni kuliner, fashion, kriya, seni rupa, musik dan sebagainya. Beliau juga menambahkan bahwa Kota Tasikmalaya merupakan pusat perdagangan dan jasa di wilayah Priangan Timur sehingga diharapkan pengembangannya diarahkan pada keberadaan industri kreatif.

Melalui kegiatan sharing session ini diharapkan mampu memberikan motivasi dan gambaran tentang bagaimana kiat-kiat yang harus dilakukan dalam mempromosikan serta mengoptimalkan keberadaan industri kreatif di Kota Tasikmalaya.