WALI KOTA TASIKMALAYA MENGHADIRI HIGH LEVEL MEETING (HLM) TPID KOTA TASIKMALAYA

2020-01-30 14:54:34

Tasikmalaya - Wali Kota Tasikmalaya menghadiri High Level Meeting (HLM) TPID Kota Tasikmalaya dihadiri Unsur Forkopimda, Unsur Muspida, Kepala Bank Indonesia dan tamu undangan bertempat di Aula Bank Indonesia. Kamis,(30/1).

Dalam sambutannya Wali Kota Tasikmalaya Drs. H. Budi Budiman mengatakan sangat mengapresiasi kepada seluruh anggota TPID Kota Tasikmalaya khususnya kepada Bank Indonesia Tasikmalaya yang telah bekerja sama dengan baik sehingga mampu mengendalikan perkembangan laju inflasi Kota Tasikmalaya.

Kota Tasikmalaya ditetapkan sebagai kota IHK (Indeks Harga Konsumen) di Provinsi Jawa Barat bersama Kota Bandung, Kota Bekasi, Kota Cirebon, Kota Depok, Kota Sukabumi dan Kota Bogor.

Perkembangan inflasi di Kota Tasikmalaya tidak lepas dari berbagai program seperti :
1. Penguatan koordinasi melalui rapat rutin, HLM forum komunikasi pimpinan daerah dan capacity building.
2. Pasar Murah Rakyat di saat terjadinya lonjakan harga khususnya terjadi menjelang hari besar keagamaan nasional (HBKN)
3. Survei dan pemantauan harga.
4. Operasi pasar kerjasama antara KUMKM Perindag Kota Tasikmalaya dengan Dinas Indag Provinsi Jawa Barat.
5. Inspeksi pasar bersama satgas pangan polresta tasikmalaya.
6. Gelar pangan murah oleh dinas ketahanan pangan
7. Monev LPG Bersubsidi 3Kg
8. Forum ulama menjelang idul fitri dengan tema : belanja bijak bahan pangan pokok strategis
9. Kerjasama antar daerah dengan kabupaten blitar terkait dengan pengadaan/ketersediaan telur ayam ras
10. Kegiatan kota tasikmalaya sadar inflasi.

Selain itu, Wali Kota Tasikmalaya berharap dengan terus berjalannya program TPID di Kota Tasikmalaya dapat mewujudkan perkembangan inflasi kota tasikmalaya yang terus rendah, stabil dan terkendali.

Red. IKPS Diskominfo Pemerintah Kota Tasikmalaya.