VERIFIKASI LAPANGAN EVALUASI IMPLEMENTASI GERMAS TINGKAT PROVINSI JAWA BARAT DI KOTA TASIKMALAYA

2024-10-29 13:57:03

Tasikmalaya - Selasa, 29 Oktober 2024, bertempat di Aula Balekota Tasikmalaya dilaksanakan Verifikasi Lapangan Evaluasi Implementasi Gerakan Maayarakat Hidup Sehat (Germas) Tingkat Provinsi Jawa Barat di Kota Tasikmalaya

Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Pj. Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya, Sekretaris Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya, Beberapa Perwakilan Kepala Perangkat Daerah di Kota Tasikmalaya, Ketua Tim Verifikasi Germas Tingkat Provinsi Jawa Barat, Perwakilan Pemerintah Provinsi Jawa Barat, serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Pj. Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya, Drs. H. Asep Goparullah, M.Pd menyampaikan rasa syukur atas terpilihnya Kota Tasikmalaya sebagai 4 besar kabupaten/kota yang lolos seleksi penilaian laporan evaluasi implementasi Germas se-Jawa Barat. Beliau juga menambahkan bahwa Pemerintah Kota Tasikmalaya terus berkomitmen untuk menggalakkan Germas di Kota Tasikmalaya melalui berbagai kegiatan sehingga diharapkan dampaknya dapat dirasakan secara langsung di masyarakat.

Kegiatan verifikasi diawali dengan paparan Pj. Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya di Aula Balekota Tasikmalaya dilanjutkan dengan verifikasi ke Puskesmas Bantar dan Transmart Tasikmalaya.