Panen Perdana Kegiatan Demfarm Budidaya Cabai Merah
2024-06-19 18:31:41
Tasikmalaya – Rabu, 19 Juni 2024 bertempat di TPU Aisya Rashida Kelurahan Tamanjaya Kecamatan Tamansari, Plh. Wali Kota Tasikmalaya Drs.H. Asep Sukmana M.Si menghadiri Panen Perdana Kegiatan Demfarm Budidaya Cabai Merah.
Hadir pada kegiatan tersebut Perwakilan Bank Indonesia Tasikmalaya, Perwakilan Kodim, Camat Tamansari, Polsek Tamansari, Ketua Forum Gapoktan Kota Tasikmalaya, HKTI Kota Tasikmalaya, serta tamu undangan lainnya.
Dalam sambutannya Plh. Wali Kota Tasikmalaya menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini menjadi salah satu program Pemerintah Kota Tasikmalaya dalam upaya pengendalian inflasi pada sektor pangan (komoditas hortikultura), yaitu gerakan penanaman cabai dalam rangka pemanfaatan lahan tidur dan pengendalian inflasi di Kota Tasikmalaya. Ia yakin bahwa melalui Demfarm ini, tidak hanya akan memperbaiki kondisi pertanian, tetapi juga meningkatkan persediaan pangan di Kota Tasikmalaya.
Penanaman cabai tahap pertama dilahan seluas 1 hektar ini diawali pengolahan dan persiapan lahan selama lebih dari satu bulan (Februari-Maret 2024), persemaian dan penanaman dilaksanakan pada bulan Maret 2024. Target Panen pertama dilaksanakan pada awal bulan Juli 2024, selanjutnya bertahap sampai dengan 10 kali pemanenan dengan interval 7 hari. (target hasil panen total 14-18 ton).